Apa sih perbedaan Sistem Informasi dan Teknik Informatika

 

Hello semuanya Assalamua’laikum Warohmatullahi Wabarokatuh…, gimana kabarnya semuanya? Penulis mendoakan semoga selalu dalam keadaan sehat wal afiyat selalu Aaamin... Melanjutkan Blog ke Empat saya yang berjudul Apa sih perbedaan Sistem Informasi dan Teknik Informatika Nah kali ini saya akan membuat Blog yang ngga kalah menarik untuk di baca sama temen – temen semuanya dengan mengenalkan Lebih mendalam Sistem Informasi dan Teknik Informatika.

 

 

Sistem Informasi:

·       Design Komunikasi Visual

·       Bisnis Sistem Enterprise

·       E-Bussiness




 

Kali ini saya akan memaparkan dan menjelaskan sedikit dari 3(Tiga) Point di atas

 

1). Di jurusan Desain Komunikasi Visual, kamu bisa belajar tentang metode-metode kreatif dalam membuat karya-karya visual. Awalnya, jurusan Desain Komunikasi Visual dikenal dengan nama Desain Grafis dan mempelajari seputar grafis 2D (gambar) di media cetak. Kemudian, dalam perkembangannya DKV cakupannya lebih luas lagi.

Kamu akan belajar untuk mengolah pesan secara informatif, komunikatif, dan efektif, serta sekreatif mungkin agar pesan dapat mencapai sasaran dengan memperhatikan unsur bentuk, warna, tekstur, ruang, huruf, dan segala hal yang berkaitan dengan visual (pengelihatan). Kamu juga akan banyak melakukan praktek untuk menciptakan karya desain di berbagai media, seperti poster, logo, ilustrasi, desain web, foto, video, animasi, dan sebagainya.

Lulusan Desain Komunikasi Visual memiliki peluang kerja yang luas, terutama di industri kreatif. Kamu bisa bekerja di agensi periklanan, konsultan branding, perusahaan penerbitan, pengembang website, humas di berbagai perusahaan dan instansi pemerintahan, desainer produk komersil dan industri, kurator seni, sutradara, editor film dan video, animator dan seniman video, dan masih banyak lagi. Kamu juga bisa bekerja menjadi desainer lepas (freelance designer) yang dapat memasarkan karyanya ke mana saja. Desainer Komunikasi Visual saat ini masih lebih banyak dikenal dengan sebutan Desainer Grafis sebagai profesi. Selaku Desainer Grafis di bawah suatu perusahaan, kamu harus bisa memenuhi tuntutan perusahaan.

2).Sistem Bisnis Enterprise adalah sistem informasi yang diperuntukkan bagi perusaahan seperti perusahaan di bidang manufaktur maupun jasa yang berperan untuk mengintegrasikan dan mengotomatisasikan proses bisnis yang berhubungan dengan aspek operasi, produksi maupun distribusi di perusahaan yang bersangkutan. Ini berarti bahwa sistem ini nantinya akan membantu mengontrol aktivitas bisnis seperti penjualan, pengiriman, produksi, manajemen persediaan, manajemen kualitas dan sumber daya manusia.

Integrasi Aplikasi Enterprise adalah perangkat lunak/sorftware yang menggunakan prinsip-prinsip arsitektur sistem komputer untuk satu set komputer aplikasi dalam suatu perusahaan. Keuntungan :        1.Mengakses sistem informasi secara real time

 2.Meningkatkan organisasi dan proses bisnis yang mendukung

 3.Memudahkan pengembangan kegiatan perusahaan. Kekurangan

 

3). E-business (Inggris: Electronic Business, atau "E-business") dapat diterjemahkan sebagai kegiatan bisnis yang dilakukan secara otomatis dan semiotomatis dengan menggunakan sistem informasi komputer. Istilah yang pertama kali diperkenalkan oleh Lou Gerstner, seorang CEO perusahaan IBM ini, sekarang merupakan bentuk kegiatan bisnis yang dilakukan dengan menggunakan teknologi Internet. E-bisnis memungkinkan suatu perusahaan untuk berhubungan dengan sistem pemrosesan data internal dan eksternal mereka secara lebih efisien dan fleksibel. E-bisnis juga banyak dipakai untuk berhubungan dengan suplier dan mitra bisnis perusahaan, serta memenuhi permintaan dan melayani kepuasan pelanggan secara lebih baik.

Dalam penggunaan sehari-hari, 'e-bisnis' tidak hanya menyangkut e-dagang (perdagangan elektronik atau e-commerce) saja. Dalam hal ini, e-dagang lebih merupakan sub bagian dari e-bisnis, sementara e-bisnis meliputi segala macam fungsi dan kegiatan bisnis menggunakan data elektronik, termasuk pemasaran Internet (e-pemasaran). Sebagai bagian dari e-bisnis, e-dagang lebih berfokus pada kegiatan transaksi bisnis lewat www atau Internet. Dengan menggunakan sistem manajemen pengetahuan, e-dagang mempunyai goal untuk menambah revenu dari perusahaan  .

Sementara itu, e-bisnis berkaitan secara menyeluruh dengan proses bisnis termasuk value chain: pembelian secara elektronik (electronic purchasing), manajemen rantai suplai (supply chain management), pemrosesan order elektronik, penanganan dan pelayanan kepada pelanggan, dan kerja sama dengan mitra bisnis. E-bisnis memberi kemungkinan untuk pertukaran data di antara satu perusahaan dengan perusahaan lain, baik lewat webInternetintranetextranet atau kombinasi di antaranya.

 

Baca Juga ini:Jurusan kuliah Di STT Terpadu Nurul Fikri

TeknikInformatika

·       Software Engineering

·       Network Engineering

·       Data Engineering

·       Cyber Security




 

Kali ini saya akan memaparkan dan menjelaskan sedikit dari 4(Empat) Point di atas

1). Program studi Software Engineering (Rekayasa Perangkat Lunak) memberikan pengetahuan tentang prinsip dan teknik untuk mendesain perangkat lunak yang tepat guna, tangguh, dan mudah digunakan. Para mahasiswa akan mempelajari cara mendesain dan menganalisis algoritma dan pemrograman menggunakan struktur data yang efisien serta mengembangkan sistem operasi dan aplikasi berbasis web/mobile.

Lulusan jurusan ini dapat berkontribusi di berbagai sektor, seperti manufaktur, bank, konsultan, dan lainnya. Lulusan jurusan ini juga dapat berprofesi sebagai ahli modeling dan desain, ahli programming dan pengembangan software, ahli pengelolaan basis data, ahli manajemen software, dan pelaku digital bisnis.

 

2). Network Engineer adalah nama sebuah pekerjaan (profesi) yang mempunyai tugas untuk mengurusi jaringan komputer/telekomunikasi di sebuah organisasi. Network Engineer akan dianggap berhasil ketika Jaringan yang dikelolanya dapat berfungsi baik, stabil, dapat diakses/digunakan oleh user, dan mendukung tujuan organisasi.

Yang dikelola oleh Network Engineer adalah perangkat-perangkat networking seperti router, switch, hub, firewall, modem, access point, cable. Dalam penjabaran teknisnya, seorang network engineer akan:

§  melakukan monitoring. misal: apakah ada traffik yang aneh?, kenapa di grafik ini ada peningkatan traffik yang tiba2 pada jam 11 malam?

§  melakukan troubleshooting. misal ada user yang komplain ngak bisa mengakses wifi, maka network engineer akan mengecek kenapa user ini tidak dapat mengakses wifi? apakah ada problem di network, atau komputer dia yang error?

§  Seorang network engineer haruslah fasih dalam menggunakan protocol analyzer (misal K-15 atau wireshark) untuk analisis network

§  membuat planning & topologi jaringan supaya mudah dalam troubleshooting. misal alokasi IP address, VLAN, routing, dll

§  mengaplikasikan keamanan jaringan. misal membuat aturan firewall (memblok akses ke network tertentu, website tertentu, dll)

§  membuat bandwidth management, agar tidak terjadi rebutan bandwidth antar user.

§  remote support atau on-site support. tidak jarang, diluar jam kantor network engineer masih ditelpon terkait dengan problem network dimana perlu dilakukan aksi segera

§  seringkali dalam melakukan pekerjaannya, pengetahuan akan hal lain akan sangat membantu dalam troubleshooting jaringan. misal mengetahui cara database bekerja lewat network, mengerti operating system, dan juga mengerti programming juga.

3). Perkembangan teknologi yang begitu pesat membuat banyak perusahaan yang mulai membutuhkan seorang Data Scientist. Apakah kamu tahu bahwa sebenarnya Data Scientist itu tidak bisa bekerja sendirian? Ternyata data-data yang digunakan oleh seorang Data Scientist merupakan data yang telah disiapkan di Data Warehouse, dan ini adalah tugas dari Data Engineer. 

Data yang ada di perusahaan berada di tabel data yang berbeda dan juga dalam bentuk yang berbeda atau dapat dikatakan belum siap pakai. Sehingga setiap perusahaan tentunya sangat membutuhkan seorang Data Engineer untuk mempersiapkan data yang akan digunakan oleh Data Scientist. Sebenarnya Data Engineer merupakan bidang yang sangat luas, tiap-tiap perusahaan memiliki job desk nya masing-masing. Namun secara umum, seorang Data Engineer memiliki beberapa tugas utama.

Penasaran apa aja? Yuk, simak penjelasan di bawah ini. 😊😊😊

 

1. Mengumpulkan dan Menggabungkan Data

Tugas Data Engineer yang pertama adalah mengumpulkan data. Sebenarnya data itu bersumber dari mana aja sih? Ternyata sumber data itu sangat banyak. Data itu dapat diambil dari database perusahaan dan juga dari app analytic. Nah, itulah mengapa kita harus berhati-hati menggunakan aplikasi, karena apapun yang kita lakukan di aplikasi itu ternyata terekam. lho. Namun di berbagai kasus, seorang Data Engineer kadang perlu untuk mengambil data dari luar dengan cara scrapping data, dan masih banyak lagi.

Kemudian setelah dibersihkan, data tersebut akan digabungkan. Ternyata data yang sudah dikumpulkan itu tidak bisa serta merta digabungkan, hal ini terjadi karena beberapa data yang dikumpulkan tidak bisa menjadi suatu bagian yang utuh, bahkan ada yang tidak terstruktur. Dalam proses penggabungan ini, seorang Data Engineer dapat menggunakan berbagai macam tools ataupun bahasa pemrograman.

2. Membersihkan Data

Tugas Data Engineer yang selanjutnya adalah membersihkan data yang telah digabungkan serta mencari anomali dari data tersebut. Anomali sendiri merupakan suatu proses dalam database yang memberikan efek samping yang tidak diharapkan. Biasanya hal ini terjadi karena terdapat masalah di struktur tabel yang dimiliki. Terkadang hasil dari penggabungan data yang dihasilkan masih kotor dan ada beberapa yang tidak valid karena memuat nilai null, nan ataupun data yang tidak sesuai.

 

3. Membuat Arsitektur Data Warehouse

Tugas selanjutnya yang harus dilakukan oleh seorang Data Engineer adalah membuat arsitektur dari Data Warehouse. Semua data yang telah dibersihkan akan diteruskan ke Data Warehouse. Untuk membuat arsitektur Data Warehouse, seorang Data Engineer harus merancang alur dari penyimpanan data di sebuah aplikasi dengan menggunakan DFD, ERD, ataupun sistem arsitektur data lainnya.

 

4). Kamu pernah denger jurusan Cyber Security ? kalo belum, wajar sih karena jurusan itu gak sembarangan ada di banyak kampus. Secara garis besar, di jurusan itu akan banyak membahas tentang keamanan dunia maya, mempelajari bagaimana cara mengamankan akun-akun yang dimiliki entah itu institusi pemerintahan, swasta atau akun pribadi dari kejahatan dunia maya.

Emangnya apa sih yang harus dilindungi? Sekarang hampir semua hal tidak lepas dari handphone. Dan dunia maya. Mulai dari belanja online, transfer uang dari mobile banking hingga media sosial, semuanya melalui akun-akun yang biasa diakses melalui handphone. Data-data yang ada di akun-akun itu tentunya adalah data pribadi yang tidak boleh sembarangan digunakan oleh semua orang. Maka dari itu, data yang ada di akun pribadi kita tentu   kita jaga. Jurusan Cyber Security akan membahas ke arah sana kawan. Gimana? Apakah kamu berminat?

Prospek kerjanya gimana? Tentu luas banget dong karena semakin maju teknologi, kebutuhan akan keamanan dunia maya tentu juga semakin tinggi. Istilahnya jika semakin banyak rumah mewah, otomatis akan banyak membutuhkan keamanan pribadi. Begitupun teknologi di dunia maya yang semakin maju, tentu akan semakin membutuhkan keamanan.

Beberapa contoh profesi yang bisa ditekuni sebagai lulusan cyber security adalah:

1.    Penetration tester

2.    Secure Software Developer

3.    Network Security Administrator

4.    Information Security Analyst

5.    Computer security Architect

6.    Cyber Intelligence Officer

7.    Akademisi dan peneliti di bidang keamanan siber

Mata kuliah wajibnya adalah coding dan programming sedangkan mata kuliah lainnya adalah data structure, network penetration testing, cyber forensic, human and computer interaction, dan lain sebagainya

 

 

Thank You kepada para pembaca yang sudah meluangkan waktyunya untuk membaca salam hangat dari dari penulis @adliazzam_19 

                                    



Wassalamua’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jurusan kuliah Di STT Terpadu Nurul Fikri

STT-NF (Ful Beasiswa 100%)